BAPPEDA BOLTIM HADIRI RAPAT TIM PENYUSUN LPPD TAHUN ANGGARAN 2025

  • Jan 12, 2026
  • ADMIN

Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur melalui Kepala Badan Ir. James H. D. Kinontoa menghadiri Rapat Tim Penyusun Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Tahun Anggaran 2025 yang dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2026. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur.

Rapat tersebut dilaksanakan dalam rangka persiapan penyusunan dokumen pelaporan kinerja pemerintahan daerah, yang meliputi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD), Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ), serta Ringkasan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (RLPPD) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Tahun Anggaran 2025.

Kegiatan ini bertujuan untuk menyamakan pemahaman serta memperkuat koordinasi antar perangkat daerah yang tergabung dalam Tim Penyusun, sehingga proses penyusunan laporan dapat berjalan secara tertib, tepat waktu, dan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Melalui keikutsertaan dalam rapat ini, Bappeda Boltim berkomitmen mendukung penyusunan dokumen pelaporan yang akurat, komprehensif, dan akuntabel sebagai bentuk pertanggungjawaban atas penyelenggaraan pemerintahan daerah kepada pemerintah pusat dan masyarakat.