Bappeda dan Dinas KB Gelar Safari Stunting

  • Sep 12, 2023
  • admin

Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Dinas KB melaksanakan kegiatan Safari Stunting yang bertempat di Lantai 3 Kantor Bupati yang dihadiri oleh SKPD terkait. Dalam kegiatan ini dirangkaikan dengan Evaluasi dan Penguatan Percepatan Penurunan Stunting (11/09/2023).

Turut hadir  Wakil Gubernur Sulut yang diwakili oleh Dinas Capil dan KB Provinsi Sulut dan ketua TP-PKK Sulut yang diwakili oleh pokja empat TP-PKK Provnsi Sulut. Hadir juga kepala perwakilan BKKBN Provinsi Sulut.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Bapak Hendra Tangel, SH mewakili Bupati Boltim. Dalam sambutannya mengatakan bahwa persentase stunting berdasakan data SSGI di Kab. Boltim tahun 2018 sebesar 26,28%, tahun 2019 sebesar 23,29%, tahun 2021 sebesar 24,4% dan tahun 2022 sebesar 30,0%. Terlepas dari data tersebut, Pemerintah Kab. Boltim mendukung penuh Percepatan Penurunan Stunting dengan terus meningkatkan layanan, sarana dan prasarana peningkatan kapabilitas sumber daya manusia, yakni 1 RSUD, 8 Puskesmas, 81 Posyandu, 86 Bidan, 16 Ahli Gizi, 243 Tim Pendamping Keluarga, 81 Kader Pembangunan Manusia, 387 Guru Paud, 117 Paud dan 13 Pendamping Keluarga.

Kepala Bappeda Bapak Ir. James H.D. Kinontoa menekankan bahwa untuk mencapai target RPJMN di Tahun 2024 Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Perlu Percepatan Penurunan Stunting sebesar 16% dalam 2 Tahun terakhir. Olehnya itu semua komponen terkait untuk terus bekerja sama dalam upaya memberikan fasilitas dan layanan-layanan kepada anak-anak penderita stunting dan keluarga beresiko stunting.